Perawatan Kulit Wajah Untuk Hindarkan Jerawat

Advertisement
Perawatan Kulit Wajah Untuk Hindarkan Jerawat - Untuk mencegah munculnya jerawat, perawatan kulit wajah memang diperlukan. Dengan merawat wajah secara rutin merupakan cara tepat untuk mencegah munculnya jerawat. Tentu saja, selain melakukan perawatan rutin, pola hidup, dan faktor psikis juga perlu diperhatikan. Pada artikel blissguild kali ini akan membahas beberapa tips perawatan kulit wajah untuk mencegah jerawat. Apa sajakah itu?

Tips Perawatan Kulit Wajah Untuk Mencegah Jerawat

Perawatan Kulit Wajah
Perawatan Kulit Wajah Untuk Mencegah Jerawat
Pertama, menjalani diet sehat merupakan salah satu tips untuk mencegah jerawat. Dengan diet seimbang, serta menambah konsumsi buah dan sayuran dapat membantu mempercantik kulit dan menghindari jerawat. Selain buah-buahan dan sayuran, mengkonsusi air putih juga baik untuk membersihkan racun.

Kedua, madu juga bisa dipakai untuk perawatan kulit wajah untuk mencegah jerawat. Dengan kandungan alami pada madu yang bermanfaat mengatasi berbagai masalah kulit akan membantu menghilangkan noda jerawat sekaligus mencerahkan kulit wajah.

Ketiga, selain madu, bahan alami lainnya yang baik untuk perawatan kulit wajah adalah metimun. Untuk menggunakannya, cukup tempelkan buah mentimun selama 30 menit pada wajah, lalu bilas sampai bersih. Lakukan tips ini pada malam hari sebelum tidur.

Keempat, kunyit juga bisa menjadi alternatif perawatan kulit wajah untuk mencegah jerawat. Caranya, masukkan kunyit dengan sedikit air, lalu blender hingga menjadi adonan. Gunakan masker kunyit ini pada wajah dan diamkan selama 15 menit lalu bilas hingga bersih.

Kelima, lidah buaya, selain berkhasiat untuk rambut, juga ampuh untuk perawatan kulit wajah agar nampak kencang dan bersinar. Caranya sama seperti perawatan rambut, patahkan batang lidah buaya lalu gunakan getah lidah buaya untuk dioleskan pada wajah sampai merata. Diamkan beberapa saat kemudian dibilas.

Demikianlah 5 tips perawatan kulit wajah untuk mencegah jerawat. Semoga bermanfaat :-)
Advertisement
Perawatan Kulit Wajah Untuk Hindarkan Jerawat | ndra | 5

0 komentar:

Post a Comment