Thursday, February 27, 2014

Manfaat Brokoli dan 5 Khasiatnya Bagi Kesehatan

Manfaat Brokoli dan 5 Khasiatnya Bagi Kesehatan - Brokoli adalah salah satu 'raja'nya sayuran yang mengandung banyak sekali nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Semuanya, termasuk nutrisi penting yang tak dapat diproduksi oleh tubuh. Selain itu, rasa brokoli yang gurih membuatnya nikmat untuk dimasak menjadi makanan apa saja. Brokoli juga kerap dijadikan makanan yang sehat bagi para pelaku diet. Nah, dibalik rasanya yang lezat, berikut adalah manfaat brokoli bagi kesehatan. 

Lima Manfaat Brokoli Bagi Kesehatan

Manfaat Brokoli
Manfaat Brokoli
Pertama, kandungan senyawa sulforaphane yang terdapat dalam brokoli membuatnya berperan sebagai pelawan sel kanker. Zat yang satu ini terbilang bekerja secara langsung untuk menghancurkan sel kanker yang berbahaya.  Manfaat brokoli lainnya juga terlihat dari kandungan nutrisi penting lainnya seperti indole-3-carbinol, hpylori, serta anti-karsinogen yang juga berperan melawan sel kanker.

Kedua, manfaat brokoli bagi kesehatan juga penting untuk menjaga kesehatan tulang, terutama pada kandungan kalsium dan vitamin K yang tinggi dapat membantu mencegah tulang keropos.

Ketiga, kandungan karotenoid lutein juga bermanfaat untuk membantu menghindarkan penyakit jantung, penyumbatan arteri jantung serta mencegah penyakit jantung. 

Keempat, brokoli juga kaya akan vitamin A yang penting untuk menjaga kesehatan mata serta melindungi mata dari kemunduran jaringan lihat pada mata.

Kelima, manfaat brokoli juga berperan aktif dalam meningkatkan imun tubuh, atau sel kekebalan tubuh. Membantu menghindarkan dari segala jenis infeksi yang berpotensi menyerang tubuh.

Nah, dari lima manfaat brokoli bagi kesehatan diatas, jelas kalau fungsi brokoli tidak dapat diremehkan. Jadi, tunggu apa lagi? konsumsilah brokoli setiap hari untuk menjaga kesehatan. 

Baca juga artikel kesehatan di blog blissguild lainnya mengenai: 
Ketahui Manfaat Kuaci Bagi Kesehatan Yang Kerap Terabaikan

No comments:

Post a Comment